preloader
Pemeriksaan IVA dan SADANIS di RSAB Harapan Kita

Pemeriksaan IVA dan SADANIS di RSAB Harapan Kita

Jakarta, 20/10/17, Sehubungan dengan himbauan Ibu Negara Hj. Iriana Joko Widodo dan Ibu Hj. Mufidah Jususf Kalla dimana pada Bulan Oktober 2017 akan dilakukan kegiatan deteksi dini kanker serviks dan payudara. Pada bulan Oktober ini Ibu Presiden telah mencanangkan sebagai Bulan Pencanangan Kanker terhadap wanita khususnya kanker payudara dan kanker leher Rahim. Menteri Kesehatan RI, Prof dr. Nila F. Moeloek menyatakan bahwa banyak perempuan Indonesia yang terkena penyakit kanker. Dimana kanker payudara dan kanker serviks berada diurutan pertama dan kedua.Untuk itu Menkes berharap agar seluruh perempuan Indonesia melakukan IVA test guna mendeteksi dan mencegah kanker serviks sejak dini serta melakukan pemeriksaan Sadanis.

Penyakit kanker merupakan penyebab kematian terbanyak di dunia, dimana kanker sebagai penyebab kematian nomor 2 di dunia sebesar 13% setelah penyakit kardiovaskular. Kanker tertinggi di Indonesia pada perempuan adalah kanker payudara dan kanker leher rahim, untuk itu diperlukan upaya peningkatan kesadaran masyarakat untuk mencegah faktor risiko tersebut dan peningkatan program pencegahan dan penanggulangan yang tepat.

Pemeriksaan IVA dan SADANIS di RSAB Harapan Kita

RSAB Harapan Kita merupakan salah satu rumah sakit yang mendukung program tersebut. Pemeriksaan IVA dan Sadanis dilakukan pada tanggal 09 s/d 20 Oktober 2017 di Ruang Anyelir lantai 2, dimulai pukul 09.00 – 12.00 WIB. Jumlah peserta yang mendaftar untuk mengikuti pemerikasaan tersebut berkisar 25 – 30 orang setiap harinya. Petugas medis dari mulai dokter sampai dengan perawat / bidan ikut berpartisipasi dalam program ini. Pemeriksaan ini tidak dipungut biaya apapun (gratis), tapi secara medis ada beberapa persyaratan yang harus diikuti oleh pasien sebelum melakukan pemeriksaan tersebut.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat tentang pentingnya deteksi dini dalam mewujudkan Wanita Indonesia Sehat Bebas Kanker dan dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat kanker. Kesadaran untuk deteksi dini memang masih kurang karena berbagai faktor termasuk malu dan merasa tidak apa-apa karena tidak ada gejala, padahal deteksi dini itu sangat penting. Ayo bunda semua, segera lakukan pemeriksaan sejak dini.

Terwujudnya pelayanan kesehatan Ibu dan Anak yang aman dan berkualitas dengan pelayanan unggulan Birth Defect Integrated Center (BIDIC), Perinatal Terpadu dan Rujukan, dan Teknologi Reproduksi Berbantu melalui kerjasama tim, jejaring, dan sistem rujukan serta terselenggaranya pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang terintegrasi dengan aktivitas pelayanan